Kamis, 21 Juli 2011

Sanggar Lukis "KARYA HASTA"

Sanggar Lukis "KARYA HASTA" Pimp. K'Budi, Jl. Raya Puspiptek No. 60 Serpong, Tangerang Selatan, Banten. Kategori Lukis Dinding, Kamar Anak, Gedung, dan Dekorasi Lainnya.
  1. Menggunakan Cat Mowilex + Pernis Batu Alam
  2. Harga perMeter mulai dari Rp.100.000 - Rp.200.000/m2.
  3. Bahan dan peralatan Melukis Disediakan oleh Sanggar Lukis "Karya Hasta"
  4. Ketinggian Dinding diatas 3 meter Konfirmasi dahulu.
  5. Hubungi : 021-321 828 74 (Flexi) / 0857 1733 2344 (im3). 

Dunia anak adalah dunia yang penuh dengan bermain

           Dunia anak adalah dunia yang penuh dengan bermain, kegiatan sehari-hari diisi dengan tindakan-tindakan yang bersifat ingin tahu. Akan tetapi selaku orang tua dalam menerapkan kebebasan pada anak usia dini hendaknya mengawasi (kebebasan yang terawasi). biarkan anak bergerak sesuka hatinya dengan pengawasan orang tua. lalu, kapan orang tua itu bertindak? jawabannya adalah ketika kebebasan anak itu mulai menyimpang atau mulai mendekati bahaya.

Secara umum manfaat dari kegiatan melukis

Secara umum manfaat dari kegiatan melukis adalah:
  1. Melatih daya Imajinasi;
  2. Merangsang berfikir inovatif, kreatif;
  3. Meningkatkan rasa percaya diri;
  4. Melatih komunikasi simbolik;
  5. Melatih kerapihan dan kedisiplinan;
  6. Mengenal warna dan gradasi warna;
  7. Dan lain-lain 

Asyiiknya melukis

Asyiiknya melukis dengan K'Budi membuat Kholida, Salsa, Kaffa, dan Umar tak bosan menggoreskan Crayonnya seiring bernyanyi. Privat Melukis yang diadakan setiap hari Minggu Sore itu tepatnya di Perumahan Bukit Cirende, Kota Tangerang Selatan itu membuat tiga bersaudara tersebut merasa sengan dan gembira mengikuti arahan gambar yang dibimbing guru lukisnya yakni biasa dipanggil K'Budi.




Lukis Dinding Sekolah


Sanggar Lukis "Karya Hasta" menerima lukis Dinding Sekolah dengan tarif sesuai anggaran yang ada. Biasanya harga lukis dinding per meter mulai dari Rp.100.000 hingga Rp.200.000/m2. Hal ini sukup membantu Lembaga Pendidikan Anak Usia Dini yang ingin tembok/dinding sekolahnya diberi lukisan yang bernuansa anak-anak, pada area bermain, kantin, dan diberbagai sudut tembok.



Lukisan Styrofoam ukir

Lukisan Styrofoam ukir cocok untuk segala ruangan, walaupun terbuat dari sterofoam tapi tidak terlihat seperti sterofoam. Karena dalam pengerjaannya K' Budi (biasa dipanggil di dunia anak-anak) menggunakan tehnik dan bahan tertentu agar lukisan sterofoam terlihat lebih indah, bagus, penuh dengan nuansa seni. Lukisan sterofoam ini cocok untuk hiasan dinding ruang tamu, kamar anak, dinding kantor maupun sekolah agar memberi kesan handycraft pada dinding anda. Unkuran Lukisan ini 45  x 32 cm dengan harga yang murah Rp. 70.000,- ruangan anda menjadi lebih artistik. Tangerang Selatan, Banten.


Cara mewarnai gambar dengan Crayon

Cara mewarnai gambar dengan Crayon jika diperhatikan sangat mudah. hal pertama yang harus diperhatikan adalah Cara memegang Crayon. Caranya adalah (1). kuncupkan semua jari tangan sambil memegang Crayon, (2). Beri tekanan sedikit kuat pada ibu jari, jari telunjuk, dan jari tengah agar saat mewarnai Crayon tidak bergerak., (3). Warnai gambar dengan arah tangan kekanan lalu kekiri atau keatas lelu kebawah (sesuai dengan bentuk gambar) seperti contoh dibawah ini, Selamat mencoba teman-teman...!!



Langkah 1

Langkah 2




Langkah 3

  

Bunga Tulip ( Merah, Pink, Putih)


 











Rabu, 20 Juli 2011

Selayang Pandang tentang Sanggar Lukis " Karya Hasta "

Selayang pandang tentang Sanggar Lukis " Karya Hasta "

Sanggar Lukis " Karya Hasta " berdiri sejak tahun 2005 beralamat di Jl. Raya Puspiptek No. 60 Kecamatan Serpong , Kota Tangerang Selatan, Banten. Awalnya Sanggar Lukis " Karya Hasta " yang dipimpin oleh K' Budi ( biasa di panggil ) melakukan les melukis untuk anak usia 3 sampai 12 tahun ( TK-SD). Hingga pada akhir tahun 2005 pimpinan Sanggar tersebut banyak menerima permintaan dari sejumlah sekolah Taman Kanak-kanak di walayahnya untuk menjadi guru ekskul melukis. Bukan hanya sekolah Taman Kanak-kanak saja, tetapi beberapa Sekolah Dasar di sekitar Pamulang, BSD, juga antusias untuk mengadakan program Ekstra Kurikuler melukis. Hingga sekarang pimpinan Sanggar Lukis tersebut mengajar lukis di Sekolah Taman Kanak-kanak, Sekolah Dasar, PAUD, dan Privat melukis. Dalam rangka mengalirkan bakat seninya, sekarang pimpinan Sanggar lukis tersebut memiliki usaha Home Industri yang bergerak di pembuatan Alat Peraga dan Mainan Edukatif KB/TK/PAUD dengan label Haibah EduToys ( dapat dilihat di http://www.haibahedutoys.blogspot.com/ )